Jumat, 27 Oktober 2017

Realisasi Pembangunan Dana Karang Taruna Desa Sudah Turun

Realisasi Pembangunan Dana Karang Taruna Desa Sudah Turun - Pertengahan tahun 2017 adalah awal dimana kucuran dana untuk Karang Taruna Desa turun, berdasarkan pantauan admin realisasi pembangunan lapangan voli yang berada di belakang SD Negeri Mangunharjo ini sudah tampak jelas dan sudah terlihat rata.

Tanah yang dulunya adalah sebuah pekarangan dengan tanaman pohon pisang dan alang-alang ini sekarang sudah rapi dan tertata berkat kucuran dari Dana Desa untuk Karang Taruna Desa Mangunharjo.

Tidak hanya itu, rencana untuk Lomba Agustusan tahun 2018 mendatang Kepala Desa yang bertindak sebagai tokoh masyarakat di Desa Mangunharjo memberikan program untuk mengumpulkan menjadi satu perlombaan yang awalnya dilakukan disetiap Rukun Warga atau Dusun/Dukuh pada tahun 2018 nanti akan dijadikan satu di dekat Balai Desa Mangunharjo yang letaknya persis dibelakang SD Negeri Mangunharjo.

Dengan program Kepala Desa Mangunharjo nantinya sehingga bertujuan untuk meratakan pembangunan dan memakmurkan warga Desa Mangunharjo khususnya warga untuk RW 01, 02, 03, dan 04.

Pada tahun 2018 mendatang Lomba Agustusan sudah dibuat rencana pada pembubaran panitia syukuran bulan kemarin yang diagendakan untuk membuat panitia yang nantinya diambil dari Ketua dan anggota masing-masing Karang Taruna yang berada di tingkat Dusun/Dukuh/RW.

Tentunya dana yang dikeluarkan tidak sedikit, namun karena kepedualian masyarakat Desa Mangunharjo terutama yang berada di perantauan dapat membantu kelancaran program Lomba 17 Agustus tahun 2018 mendatang.

Harapannya dengan Lomba 17 Agustus 2018 mendatang akan menjadikan warga Desa Mangunharjo lebih akur dan bersosial yang baik serta tidak hanya mementingkan tempatnya masing-masing namun dengan bersama kita bisa.

Dana Desa yang dikucurkan untuk membuat lapangan voli ini tidak admin ketahui, namun karena cukup luas maka dana tidak mungkin dari saku pribadi. Nantinya jika sudah terealisasi lapangan voli ini akan berada di belakang SD Negeri Mangunharjo yang menghadap barat dan timur serta terdapat 2 lapangan. Nantinya juga diharapkan dengan adanya 2 lapangan voli ini warga yang berbeda Dukuh/Dusun/RW akan terjalin tepa selira diantara warga Desa Mangunharjo.

Berikut adalah realisasi pembangunan Lapangan Voli di Desa Mangunharjo:







Demikian kurang lebihnya mohon maaf karena Admin sudah jarang berada di tempat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar