Assalamu'alaikum wr wb
Wah semakin maju Desa Mangunharjo karena mendapatkan kucuran dana dari Pemerintah sebesar 250 juta rupiah. Pembangunan di Desa Mangunharjo pada tahun ini sesuai dengan program Pemerintah Republik Indonesia yang memberikan kucuran dana untuk pembangunan khususnya irigasi dan jalan.
Dana 250 Juta dimanfaatkan oleh Desa Mangunharjo untuk membangun jalan di Cangkringan arah Mbah Mijan keselatan yang akan dibuat cor beton dengan kisaran uang 100 jutaan lebih lah.
Bagian selatan karangkambang dibangun Talud untuk tanggul menggunakan beton batu rai kisaran pengerjaannya adalah 50 jutaan.
Sebelah utara Balai Desa Mangunharjo di bangun juga Talud (penampang batu rai) untuk pengairan irigasi agar mudah mengaliri air tanpa merembes ke luar selain aliran sungai kecil dekat sungai di Balai Desa.
Nah, yang paling beda nantinya adalah jalan menuju Dukuh Criwik, kota kecil ini akan dibangun jalan penampang (Talud) pada sisi kanan dan kiri dengan kucuran Dana mencapai 70 an juta dan luasnya jangan main-main kisaran sampai 4 meter dari awalnya yang hanya 2.5 meter belum nanti jalan tersebut akan ditinggikan 7 cm.
Bakalan paling mantabs deh Cukuh criwik karena pembangunan tahun ini sudah sangat merata.
Rencana kedepan kemungkinan bantuan semakin bertambah ada rencana akan membuat Gapura pada setiap Dukuh.
Karangkambang akan dibuat Gapura pada setiap gang nya diantara lain aadalah pada sebelah rumah Mas Iswan, barat rumah Mbah Carik.
Cangkringan akan dibuat Gapura pada gang Mbah Mijan dan gang timur berbatasan dengan Karangkambang.
Bulupayung sebelah utara berbatasan dengan Banyuroto atau Dukuh Sruwo dan gang dekat posyandu.
Duduhan akan ada dua, pertama pada duduhan barat berbatasan dengan jalan umum kemujan-kaleng, yang kedua pada sebelah kuburan.
Semakin maju dan berkembang Desa Mangunharjo tercinta ini, semoga kedepannya juga semakin maju. Amin
Wassalamu'alaikum wr wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar